Hello, apa kabar?
Engga nyangka banget, tahun 2018 sudah mau berakhir dan berganti menjadi 2019 aja. Sebelum tahun ini berganti, engga nyangka di bulan Desember ini aku nemu skincare ajaib buat kulitku. Aku nemuin hidden gem sih lebih tepatnya. Bulan lalu aku kenalan sama brand organic skincare yang berasal dari Bali, Indonesia yaitu Body and Co. Aku tertarik nyobain produk brand ini karena aku suka banget konsepnya. Konsep dari brand ini adalah natural beauty yang berasal dari alam, cruelty free, tanpa paraben, sls/slsa/detergen free dan palm oil free. Engga cuma itu aja, brand ini juga sangat peduli sama pemakaian plastik dalam kemasan karena kalian tau kan negara kita ini termasuk pemakai plastik terbanyak. Kalaupun brand ini pakai plastik dikemasannya, disarankan untuk di re-use lagi sebagai tempat penyimapanan yang lain. Jadi brand ini juga peduli banget sama lingkungan dan juga skincare yang dibuat dari brand ini terinspirasi dari pemiliknya yang punya kulit sensitif, jadi skincarenya dibuat dengan banyak pertimbangan agar pemilik kulit sensi bisa pakai. Menarik kan?
Produk dari brand ini juga sudah banyak, bahkan ada sampo bar lho! Tapi produknya yang aku mau bahas kali ini khusus untuk perawatan wajah saja, yaitu masker dan face oilnya yaitu Bentonite Matcha Face Mask and Rose Rosehip Oil.
Body and Co Bentonite Matcha Face Mask
Body and Co Bentonite Matcha Face Mask |
netto : 50ml
price : Rp.200.000
Product's description:
What is it for?
- Detox your skin, by combat free radicals from sun exposure
- Reduce sebum production, thus it is perfect for oily/acne skin type
- Anti-aging and anti-pigmentation
- Energy booster or helps to regenerate the skin cells
- Shrink the pores
- Reduce the scar appearance or breakout
Ingredients:
organic matcha powder, bentonite clay, organic oatmeal, organic coconut milk powder, vitamin E oil, organic china peppermint essential oil, organic peppermint extract, organic green tea essential oil
how to use (cara pemakaian) :
Ambil bubuk masker dengan menggunakan spatula secukupnya lalu campurkan dengan air, aduk dengan rata. Aplikasikan masker di wajah dan leher. Diamkan selama 5-10 menit lalu di bilas dengan air hangat. Untuk tipe wajah kering, jangan gunakan sampai masker mengering di kulit.
Packaging
Produk ini dikemas dengan box yang terbuat dari kertas yang kalau terkena air mudah hancur, di box nya terdapat keterangan mengenai produk dan cara pemakaian yang tertulis dalam bahasa Inggris. Untuk makernya sendiri dikemas didalam plastik jar yang ringan. Semua keterangan cukup singkat dan jelas, tapi sayangnya informasi produk lebih mendalam bisa ditemukan di halaman produk website dari Body and Co. Temasuk tips dan trick mengenai produk tersebut.
Scent and Texture
Masker ini memilik tekstur bubuk yang tidak begitu halus seperti tepung dan masker ini tidak memiliki butiran kasar seperti scrub. Jika dicampur dengan air, aku sarankan tidak memakai air yang terlalu banyak karena ketika bubuk dicampur dengan air harus diaduk secara seksama agar menyatu dan agar tidak terlalu encer. Ketika masker sudah menjadi cair teksturenya seperti ada butiran halus yang berasal dari oatmeal. Maker ini memang awalnya bisa bertekstur encer tetapi cepat menjadi kental, jadi disarankan setelah dicampur air harus langsung dipakaikan ke wajah. Ketika masker ini diaplikasikan kewajah, ada efek dingin yang berasal dari peppermint yang terdapat dalam ingredients.
Masker ini jika mengering di kulit akan terasa kencang dan bikin wajah kaku. Butuh waktu sekitar 10-15 menit untuk masker mengering. Kalau sudah mengering dan akan dibilas air, partikel oatmeal yang di masker tersebut dicampur air sedikit demi sedikit sambil di gosok perlahan dnegan air bisa dijadikan scrub untuk menyecrub wajah.
Untuk wangi dari masker ini bisa dibilang wanginya enak sekali, wanginya seperti wangi permen mint. Tidak terlalu kuat dan bikin enjoy ketika memakai masker ini.
Aku sudah memakai masker ini 4 kali dalam jangka waktu dua minggu ini dan bisa dibilang aku suka banget sama masker ini. Awal pemakaian aku agak skeptis sama produk kaya gini, soalnya aku ga begitu suka masker bubuk yang dipakainya mesti dicampur air, ribet. Tapi masker ini dari pemakaian pertama udah ajaib banget bikin kulit wajah aku jadi lebih cakep, kalem dan mulus, white head aku yang susah banget dan mendem dikulit selama berbulan-bulan terus tiba-tiba jadi bisa dikeluariin dan jerawat jadi pada mateng. Jadi kulit aku kalau pakai ini kaya di detox gitu, jadi berasa bersih, halus, kenacang, engga bikin kering, lembap juga. Rasanya kalo setiap pemakaian masker ini kaya abis di facial karena ya seenak itu maskernya :') walaupun selama pemaiakan masker kadang aku merasakan gatal pas maskernya sudah mulai mengering dikulit. Tapi abis dibilas air biasanya yang gatal itu akan merah dan hilang sehabis itu.
Walaupun di rekomendasi dari produknya kalau kulit kering jangan dipakai sampai kering, tapi aku sukanya pakai sampai kering kaku. Bikin kulit kencang dan jerawat jadi cepet mateng. dan memang maskernya tidak bikin kulit kering jadi tambah kering.
RATING 4/5
Body and Co Rose Rosehip Oil
Body and Co Rose Rosehip Oil |
netto : 30 ml
price : Rp. 120.000
Product's description:
What is it for?
This Rose Rosehip Oil is made by organic fresh red roses that infused with organic certified plant oils such as rosehip oil known as anti-aging oil, high in vitamin A and C to stimulate collagen production, to protect the skin from sun exposure that causes hyperpigmentation (fleks hitam), fatty acids inside rosehip oil also very good to treat eczema and to promote skin regeneration.
Ingredients:Organic Red Rose Petals, Organic Rosehip Oil, Organic Argan Oil, Organic Sunflower Oil, Organic Grapeseed Oil, Vitamin E Oil
how to use (cara pemakaian) :teteskan 3-5 tetes ke telapak tangan, lalu usapkan pada wajah sebagai moisturizer. Untuk pemkaian siang hari, pemakian produk dipakai sebelum sunscreen. Pada malam hari pemakaian pada step skincare terakhir. Tidak direkomendasikan untuk pemakaian langsung dari pipet-nya ke kulit karena alasan kebersihan. Jika produk terkontaminasi bisa menjadi asam dan menjadi tempat bakteri tumbuh. Bisa digunakan untuk tubuh pada bagian yang kering.
Packaging
Sama seperti produk sebelumnya, produk ini dikemas dengan box yang terbuat dari kertas yang kalau terkena air mudah hancur, di box nya terdapat keterangan mengenai produk dan cara pemakaian yang tertulis dalam bahasa Inggris. Oilnya dikemas dalam botol kaca yang dilengkapi dingen pipet untuk mengambilan produk. Sayangnya botol kacanya transparant bukan yang berwarna coklat gelap yang berfungsi untuk melindungi dari sinar matahari. Di dalam botolnya terdapat organic rose petals yang terkesan cantik.
Texture and Scent
Rose rosehip oil ini memiliki teksture yang tidak terlalu ringan tetapi tidak terlalu berat dan thick. Jadi masih ditengah-tengah. Walaupun di foto terlihat warna oilnya kaya kuning sekali tapi itu hanya efek foto. Aslinya tidak sekuning itu. Jika diaplikasikan ke kulit wajah, oil ini akan stay di permukaan kulit, jadi bukan oil yang meresap ke dalam kulit. Namun efeknya melembakan luar dan dalam. Efeknya kulit akan terasa lembap sepanjang hari apa lagi kalau kulitnya kering.
Untuk bau dari produk ini, bisa dibilang wangi banget. Cukup wangi untuk sebuah face oil, wanginya adalah wangi mawar. Padahal aku pernah coba rosesip oil dari brand lain baunya fishy, amis gitu kalo ini wangi banget kaya pakai parfum. Untuk pemakaian awalnya cukup menganggu karena wangi sekali, tapi sekarang karena udah biasa jadi ya udah tidak terlalu menggangu.
My thought
Pas awal-awal coba sempat skin patch test dileher, tidak terjadi apa-apa. Yasudah lanjut pakai untuk wajah dan leher. Saat ini aku sudah pakai produk ini selama dua minggu. Aku biasanya pakai 5-7 tetes karena mempunyai kulit wajah yang cenderung kering. Selama ini pakai facial oil mostly, di malam hari. Memang produk ini lembap sekali. Terasa ringan dan tidak berasa oily di wajah. Moist effect-nya stay terus dikulit, bikin glowing dari malam sampai pagi.
Semenjak rajin pakai facial oil ini, skincare ku layernya jadi engga banyak, jadi cuma toner + facial oil atau essence + facial oil, karena ya memang produk ini se-moistur itu. Dan kulit wajahku sekarang lagi kalem banget karena well-moisturized, paling cuma tinggal focus ilangin bekas jerawat aja.
Aku rekomendasi banget produk ini buat kalian yang punya kulit kombinasi, kering dan cenderung mature, karena selama pake ini kulitku terhidrasi dengan baik dan bikin tekstur wajah jadi halus. Kalau kalian mempunyai kulit yang cenderung berminyak mungkin bisa di pakai dimalam hari dengan porsi yang lebih sedikit 2-4 tetes saja.
RATING
3/5
Overall
Aku suka banget sama kedua produknya. Apa lagi masker Bentonite Matcha nya. Itu dari awal pemakaian udah bagus banget di kulit karena kulit berasa di detox dan bersih tapi engga buat kulit jadi kering. Terus kalau kulit udah bersih gitu, skincare lain yang dipakai jadi kaya gampang menyerap ke kulit. Ini recommended banget sih.
Untuk Rose Rosehip Oil-nya juga bagus untuk kulit yang cenderung kering dan mature walaupun wanginya ya agak menggangu.
More info about Body and Co
thank you for reading, see you on the next post :)
XOXO
note: the products were sent to me for review purposes, however all my opinion is honest and based on my own experience with the products.
No comments:
Post a Comment